
Lagi nyari buku berkualitas atau mau ngerjain tugas di perpustakaan? Tapi pengennya di perpustakaan yang nyaman? Nah ini dia perpustakaan umum "Freedom" yang berlokasi di Freedom Institute, dan sudah ada sejak tahun 2001.
Koleksi buku disini cukup lengkap mulai dari filsafat, agama, sosiologi, politik, ekonomi, sampai sastra. Public library ini juga mempunyai terbitan surat kabar, majalah, jurnal ilmiah dari dalam ataupun luar negeri. Buku-buku disini memang tidak bisa dibawa pulang tapi bisa di fotokopi (sebagian atau seluruh isi buku).
Kalau jadi member, kartu anggotanya gratis plus fasilitas hot spot area. Tapi yang paling penting suasana perpustakaan ini nyaman banget! Apalagi lingkungannya asri banget dan ada tamannya diperpustakaan ini.
Tempat :
Wisma Proklamasi
Jl. Proklamasi No. 41 Menteng, Jakarta Pusat 10320.
Telp : (021) 31909226
www.freedom-institute.org
Jam buka perpustakaan :
Senin-Jumat : 09.00-21.00
Sabtu-Minggu : 10.00-17.00
Tidak ada komentar:
Posting Komentar